Bawaslu HST Gelar Fasilitasi Sentra Gakkumdu Tahapan Pemutakhiran Data Pemilih

1 min read

Barabai (BAWASLU HST) – Bawaslu Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) mengadakan Kegiatan Fasilitasi Sentra Gakkumdu Tahapan Pemutakhiran Data Pemilih dan Penyusunan Daftar Pemilih Pada Pemilu Tahun 2024.

Koordiv Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (P3S) Akhmad Dzulfadhli mengatakan kegiatan bertempat di Hotel Darul Istiqamah Barabai fullboard dari tanggal 06 hingga 07 Juli 2023.

Menurutnya, kegiatan tersebut mengundang seluruh anggota tim Gakkumdu Kabupaten HST baik dari Unsur Bawaslu, Kepolisian Resor dan Kejaksaan Negeri, serta Ketua dan Anggota Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

Ia menuturkan, kegiatan itu menghadirkan Narasumber dari Akademisi yakni Dr. H. Mispansyah, S.H.,M.H dengan tema “Tindak Pidana Pemilu”.

“Selain itu, Bawaslu juga menghadirkan nara sumber yaitu Daddy Fahmanadie S.H.,LL.M dengan tema “Pembuktian Pelanggaran Pidana”.

Turut berhadir menjadi pembicara yaitu Anggota Bawaslu Kalsel Muhammad Radini, S.HI.,M.H selaku Koordinator Divisi Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Kalsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *